top of page

2023:_Small Wins


Di dalam hidup, kita seringkali luput merayakan keberhasilan kecil dan terlalu fokus mengejar keberhasilan besar, apakah demikian?


Setiap dari kita pasti memiliki target, apapun bentuknya dan namanya (entah itu keinginan, harapan, impian, dan sebagainya). Orang yang menganggap dirinya tidak ambisius, rasa-rasanya tetap memiliki sesuatu hal untuk dicapai. Hal inilah yang membuat beberapa dari kita senang membuat resolusi atau komitmen di awal tahun atau pada saat berulang tahun dan mungkin adalah inspirasi dari lagu soundtrack Doraemon versi bahasa Indonesia, "Aku ingin begini, aku ingin begitu,".


Saat kita berhasil menggapai mimpi atau mencapai target, tentu saja kita senang atau bahkan merayakannya dengan penuh gegap gempita, bahkan kalau perlu berpesta pora. Mengapa? Karena kita telah sukses mengerahkan seluruh energi dan tenaga kita untuk sampai ke titik keberhasilan tersebut. Namun, kita nampaknya lupa bahwa hidup ini tidak hanya dirajut oleh keberhasilan-keberhasilan besar namun justru, dari keberhasilan-keberhasilan kecil yang kita alami setiap hari.


Small Wins

Disadari atau tidak, ada keberhasilan-keberhasilan kecil yang kita alami setiap hari, sesederhana kita bisa bangun pagi tepat waktu atau bahkan lebih awal dari biasanya. Keberhasilan-keberhasilan kecil ini acapkali tidak menjadi bagian dari perayaan kemenangan itu karena memang terlalu receh untuk dirayakan. Padahal bukankah suatu garis tidak akan menjadi garis apabila tidak terdiri dari titik-titik kecil yang terhubung satu sama lain? Begitu pula rasanya dengan garis kehidupan yang terdiri dari jutaan atau miliaran titik kisah kehidupan yang perlu juga untuk dirayakan.

Saya adalah salah satu orang yang luput untuk merayakan keberhasilan-keberhasilan kecil setiap hari apalagi kalau hidup sedang rusuh-rusuhnya. Boro-boro untuk mengingat keberhasilan-keberhasilan kecil, bernapas saja sulit. Namun, saya baru tahu kalau sebenarnya merayakan kemenangan kecil atau small win ini ternyata punya efek yang luar biasa (bisa dibaca di sini), kemenangan kecil ini membuat kita merasa menjadi manusia yang berprogres, dan hal ini adalah sesuatu yang penting.


Semper Progrediens, always progressing

Mencoba untuk mengingat-ingat keberhasilan kecil setiap hari rasanya adalah langkah awal saya untuk memahami bahwa hidup ini sudah selayaknya harus selalu melaju, poco a poco. Langkah ini membuat saya merasa bahwa sebenarnya hidup ini tidak melulu soal kesuksesan besar, yang sifatnya materi belaka, ada rangkaian keberhasilan kecil yang justru mengubah saya menjadi manusia yang lebih baik setiap hari.


Karena sebenarnya, hidup itu perlu dirayakan setiap harinya dan setiap keberhasilan (termasuk juga di dalamnya kegagalan) itu adalah bagian dari hitup, suka tidak suka.


Selamat merayakan kehidupan dengan small wins-nya!

Lewi Aga Basoeki

Related Posts

See All
bottom of page